Jenis material kayu sampai saat ini memang masih tetap menjadi pilihan dalam membangun rumah. Karena banyaknya yang masih memilih material kayu dalam pembangunan rumah, semakin terlihat dampak-dampak negatif yang mengakibatkan eksploitasi besar - besaran pada penebangan pohon di hutan - hutan pun tak bisa dihindari.



Demi mencegah terjadinya penggundulan hutan yang semakin meluas, saat ini pasar material membutuhkan pilihan lain yang tidak kalah dengan material kayu, material apakah itu? Yaps! Bambu adalah jawabannya.

Material jenis bambu ini ramah lingkungan dikarenakan untuk menumbuhkan bambu itu hanya perlu waktu sekitar 3-5 tahun dan bukan itu saja, bambu juga dapat tumbuh di berbagai kondisi lahan. Sebab itu juga produksinya menjadi lebih murah. Struktur bambu pun tidak kalah kuat dibandingkan dengan kayu.

Kendala dalam pemakaian dan pembentukan bambu menjadi balok, kolom atau papan, kini juga sudah bisa diatasi melalui teknik laminasi.

Material jenis bambu juga serbaguna. Karena material bambu ini bisa digunakan sebagai balok, tiang, lantai, dan dinding. Daya kokohnya tak kalah dengan kayu dan juga beton. Bahkan, bambu telah teruji sebagai material bangunan yang kuat lentur, tarik, serta kuat geser untuk interior atau eksterior.

Post a Comment

Previous Post Next Post